Bagaimana Cara Duduk yang Baik Saat Bekerja dengan Komputer? Berikut Tipsnya

Bagaimana Cara Duduk yang Baik Saat Bekerja dengan Komputer? Berikut Tipsnya


Bagi pekerja kantoran, tentu banyak menghabiskan waktu dalam posisi duduk menghadap layar monitor. Rata-rata waktu kerja dalam satu hari mencapai 8 jam. Terkadang, ketika telah usai bekerja, Anda tentu pernah merasakan nyeri di sekitar punggung. Hal ini terjadi lantaran posisi duduk yang salah.


Lantas, bagaimana posisi punggung yang baik pada saat duduk bekerja dengan menggunakan komputer? Berikut ulasannya.

  1. Duduk Dalam Posisi Tegak Lurus

Sebelum memulai aktivitas di kantor, cobalah untuk mengambil posisi yang benar saat kerja. Salah satunya, ialah dengan duduk dalam posisi tegak lurus dengan sudut tubuh sekitar 100 derajat.


Hal tersebut perlu dilakukan agar postur punggung dan tubuh Anda tetap terjaga, walau dalam posisi duduk yang lama sekalipun. 


Awalnya, posisi duduk dalam posisi tegak akan merasa melelahkan. Untuk mengatasinya, cobalah ambil sebuah bantal untuk mengganjal punggung. Dengan begitu, Anda dapat duduk secara tegak dalam waktu yang lama tanpa merasakan lelah.

  1. Sesuaikan Posisi Kursi

Guna menunjang kenyamanan dalam bekerja, Anda dapat menyesuaikan posisi ketinggian kursi dengan layar komputer. Lalu, sejajarkanlah lengan dengan keyboard dan tempatkanlah sendi lengan hingga menyerupai bentuk huruf L.


Selain itu, cobalah untuk mendekatkan punggung sampai menempel dengan kursi. Mengapa hal ini perlu dilakukan? Agar Anda tidak merasa lelah ketika duduk dalam waktu yang lama.

  1. Buat Keadaan Bahu atau Punggung Dalam Keadaan Rileks

Upayakan untuk membuat bahu tetap rileks ketika sedang bekerja di hadapan komputer. Bagaimana caranya? Anda dapat menempatkan posisi tangan dengan membentuk sudut sekitar 90 derajat. 


Lalu, hindarilah posisi tangan yang menggantung karena akan membuat Anda cepat lelah dalam bekerja. 

  1. Mata Sejajar dengan Layar Komputer

Posisi duduk yang benar selanjutnya adalah menempatkan mata agar sejajar dengan layar komputer. Hal ini amat penting dilakukan untuk mencegah mata menjadi cepat lelah saat bekerja.


Hal ini dapat dilakukan dengan cara mengatur ketinggian kursi dan meja kerja. Lalu, bila Anda bekerja di laptop dapat mengatur posisi layar sesuai kenyamanan pandangan mata.

  1. Bentuk Posisi Paha Bersudut 90 Derajat

Keadaan duduk yang tepat saat bekerja selanjutnya adalah atur posisi paha berbentuk sudut 90 derajat dengan tubuh. Hindarilah posisi kaki yang menggantung. Untuk mengatasi ini, Anda dapat menempatkan pijakan kaki tambahan. 


Lalu, bila kaki Anda panjang aturlah posisi kursi menjadi lebih tinggi. Dengan begitu, posisi kaki tetap akan nyaman saat bekerja.

  1. Tempatkan Kaki Hingga Menyentuh Lantai

Cara posisi duduk yang baik ketika kerja selanjutnya memiliki hubungan dengan kaki. Usahakan, kedua kaki Anda menyentuh pada lantai. Jika kaki tidak sampai ke lantai, bisa dilakukan dengan cara merendahkan ketinggian kursi. 


Mengapa hal ini perlu dilakukan? Karena jika posisi kaki Anda tidak menapak hingga lantai dapat menyebabkan rasa lelah ketika bekerja. Akibatnya produktivitas kian menurun.

  1. Letakkan Barang Keperluan Kerja di Tempat yang Dekat

Ketika bekerja, tentu membutuhkan beberapa perlengkapan penunjang. Mulai dari, keyboard, mouse, minuman, dan lain-lain. Bila barang-barang keperluan tersebut terletak jauh dari Anda, tentu akan sulit untuk menggapainya. Akibatnya, posisi duduk Anda akan terganggu.


Jadi,cobalah untuk menempatkan segala keperluan kerja Anda dengan jarak setidaknya 10-20 cm. Dengan demikian, segala barang tersebut akan lebih mudah dijangkau.

  1. Gunakan Headset, Earphone, dan Sejenisnya

Bagi Anda yang bekerja dibidang pelayanan konsumen, tentu kerap menerima panggilan telepon. Terkadang, hal ini dapat mempengaruhi posisi duduk kerja. Akibatnya, secara tidak sadar keluhan nyeri punggung akan kembali dirasakan.


Atas hal tersebut, cobalah untuk menggunakan headset sebagai alat hubung Anda. Jadi, Anda dapat mempertahankan posisi duduk terbaik tanpa perlu terganggu adanya panggilan telepon dari konsumen atau rekan kerja.

  1. Lakukan Peregangan Setiap 30 Menit

Agar tubuh tidak kaku kala bekerja, Anda dapat melakukan peregangan setiap 30 menit sekali. Terdengar sepele. Namun, hal ini cukup bermanfaat untuk memperlancar aliran darah dalam tubuh. Alhasil, keluhan nyeri punggung yang kerap Anda rasa akan mulai teratasi. 

  1. Gunakan Kursi Kerja Ergonomis

Tips terakhir, gunakanlah kursi kerja yang ergonomis. Dengan kursi jenis ini, akan lebih nyaman dan mudah untuk menyesuaikan posisi duduk Anda ketika bekerja. Jadi, produktivitas pun akan lebih optimal dan maksimal.


Sekian tips posisi duduk yang benar saat kerja. Semoga dapat membantu Anda untuk mengatasi nyeri punggung akibat salah duduk dalam bekerja.


Sumber:

How to sit at your desk correctly






0 Response to "Bagaimana Cara Duduk yang Baik Saat Bekerja dengan Komputer? Berikut Tipsnya"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel